Rindu.
Aku rindu dengannya.
Esok seharusnya hari kami ke 7 bulan.
Tapi hampir seminggu ia memutuskan untuk sendiri.
Ia memutuskanku.
Tak satupun pesan singkatku yang ia balas.
Tak satupun pula pesan di Chat Messenger yang ia balas.
Aku rindu padanya.
Tapi....akankah ia merasakan rindu yang sama?
Tuhan maafkan makhluk ciptaan-Mu yang bagai tak berdaya.
Baru kali ini terasa hari-hari ku yang sangat berat dijalani.
Aku tak peduli dengan pengorbananku lagi selama ini.
Tapi yang kuinginkan, ia tak mengabaikanku.
Sungguh aku rindu.
Teramat rindu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar